Wednesday, July 16, 2008

Hari Pertama

Hari pertama.

Anak-anak kelas 6 mulai muncul di sekolah sebelum pukul tujuh pagi dan sudah berlari-lari ke kelasnya. Ketika dipeluk dari belakang, saya merasa dipeluk raksasa...hihihihi.
Mereka benar-benar siap sekolah lagi sampai-sampai belum waktunya masuk kelas sudah duduk manis semua di mejanya. Bu Andin menyuruh mereka main keluar, karena masih ada waktu, dan anak-anak berkilah bahwa mereka mau di situ saja. Akhirnya kelas 6 masuk kelas 10 menit lebih awal.

Saya menemani kelas 5 makan snack pagi, bertanya-tanya mengapa mereka tampak begitu dewasa dan tidak teriak-teriak tak tentu seperti biasanya. Selesai makan, Dhimas mengomentari hot dog besar yang ia habiskan sekali makan. Tidak pernah begitu lho Bu, biasanya. Dalam hati saya bilang, lihat saja tahun ini, pasti mulai wabah kelaparan di kelas 5. Dhimas dan Agung menyelesaikan membuat sampul buku.

"Why don't you play outside? This is your first day!"

"Don't worry, Bu. There will be another 200 days."

Saya bilang pada anak-anak kelas 5 bahwa saya akan mengajar IPA dan Bahasa Indonesia. There will be a lot of writing, (Oh nooooooooo!!!!) dan Thalia yang sekarang tak terlalu pendiam lagi, memandang saya berbinar-binar. Ya, ya, saya pasti akan melihat banyak tulisan bagus darinya tahun ini.

Sepulang sekolah, Carlo berpegangan pintu pagar mungil sekolah dan bilang pada ibunya, "Kok sekolahnya sebentar sekali?!"

Sekolahnya atau mainnya yang sebentar?

Mereka dan saya tertawa.


Tapi, hari ini saya melihat pemandangan yang membuat saya tersenyum. Serombongan bapak dan ibu yang begitu bangga pada anak-anak TK A dan Kelas 1nya sehingga nyaris tak beranjak dari jendela-jendela kelas.

Hebatnya, tidak ada yang menangis karena takut ditinggal hari ini! Yey!

3 comments:

Anonymous said...

Halo bu Tia, sama saya juga suka sekali membaca blog ibu. Sudah beberapa lama sebetulnya. Mungkin karena kita sama-sama guru SD kali ya bu, jadi merasa banyak dekat.

Senang tidak ada yang menangis bu, di tempat kami sampai hari ini masih ada yang dari datang sampai pulang terus menggenggam kemeja ayahnya, hmm..

Tia said...

iya, saya sedang sering ada dekat kelas TK. Angkatan yang ini lucu... baru dua hari sudah seperti satu bulan, sudah menyanyi keras-keras dan sepertinya nggak rewel

*begitu aja bangga, hihihi...*

ps: boleh aku share blognya ke teman-teman? terutama yang baru ngajar? :)

Anonymous said...

saya kira gak masalah di share, internet kan ruang bebas. Cuman mungkin saya rada malu aja soalnya jadi guru masih acak-acakan heheh..ngng, kayaknya saya hutang minta maaf nih, masang blog bu Tia di tautan saya. Agar mudah nyarinya aja sih, senang saya bacanya apalagi kalo lagi kepusingan ngetik RPP dan administrasi guru yang bejibun ituuuuh...